Istirahat yang memuaskan bagi ibu yang baru merupakan masalah yang sangat
penting sekalipun kadang-kadang tidak mudah dicapai. keharusan ibu untuk
beristirahat sesudah melahirkan memang tidak diragukan lagi, kehamilan dengan
beban kandungan yang berat dan banyak keadaan yang menganggu lainnya, plus
pekerjaan bersalin,bukan persiapan yang baik dalam menghadapi kesibukan yang
akan terjadi pada hal hari-hari postnatal akan dipengaruhi oleh banyak hal :
begitu banyak yang harus dipelajari asi yang diproduksi dalam payudara,
kegembiraan menerima kartu ucapan selamat, karangan bunga, hadiah-hadiah serta
menyambut tamu, dan juga kekhawatiran serta keprihatian yang tidak ada
kaitannya dengan situasi ini. dengan tubuh yang letih dan mungkin Pula pikiran
yang sangat aktif, ibu sering perlu diingatkan dan dibantu agar mendapatkan
istirahat yang cukup.
a. Istirahat Malam
Selama satu atau dua malam yang pertama, ibu yang baru
mungkin memerlukan obat tidur yang ringan. Biasanya dokter akan memberikannya
jika benar-benar diperlukan. Kerapkali tubuhnya sendiri yang mengambil alih
fungsi obat tidur ini dan ia benar-banar tidur lelap sehingga pemeriksaan
tanda-tanda vital serta fundus uteri hanya sedikit mengganggunya. Sebagian ibu
menemukan bahwa lingkungan yang asing baginya telah mengalihkan perhatiannya
dan sebagian lainnya merasa terganggu oleh luka bekas episiotomi sehingga semua
ini akan menghalangi tidurnya ketika pengaruh pembiusan sudah hilang. Rasa
nyeri atau tcrganggu selalu memerlukan pemeriksaan dan analgesik dapat diberikan
sebelum pasien menggunakan obat tidur.
Setelah hari kedua postnatal ,pemberian obat tidur
pada malam hari biasanya sudah tidak dibutuhkan lagi dan tidak dianjurkan jika
ibu ingin menyusui bayinya pada malam hari. ibu harus dibantu agar dapat beristirahat
lebih dingin dan tidak diganggu tanpa alasan. Hal-hal kecil yang menarik
perhatiannya seperti suara pintu yang berderik atau bunyi tetesan air dari
keran harus dilaporkan pada siang harinya sehingga dapat di atasi sebelum
suara-suara tersebut mengganggu tidur ibu.
Ibu yang baru yang tidak dapat tidur harus diobservasi
dengan ketat dan semua keadaan yang di temukan harus dilaporkan pada dokter.
Insommia merupakan salah satu tanda peringatan untuk psikosis nifas.
b. Istirahat Siang
Waktu siang hari di
rumah sakit tidak perlu terlalu diprihatinkan, namun banyak orang mengatakan
hal tersebut harus pulang ke rumah untuk bisa beristirahat merupakan pernyataan
yang sering terdengar dan petugas yang terlibat dalam unit asuhan maternitas harus
mendengarkan serta mencari mcngapa keluhan tersebut bisa tcrjadi.
Pada hampir setiap rumah
sakit bersalin, priode istirahat yang jelas perlu disediakan secara teratur dan
kerapkali di perlukan selama satu jam sebelum makan siang tirai ditarik, radio
dimatikan, staf keperawatan harus bekerja tanpa suara, tamu yang ingin
berkunjung dilarang dan pangilan telpon tidak diteruskan kepada pasien kecuali
benar-benar mendesak. Ibu harus dibantu untuk mengatur sendiri bagaimana
memanfaatkan waktu istirahat ini: berbaring telungkup (mungkin dengan bantal di
bawah panggulnya ) untuk membantu drainase uterus jika posisi nyaman baginya.
priode istirahat ini umumnya memberikan manfaat fisik maupun psikologis yang
sangat besar. Beberapa rumah sakit mengulangi waktu istirahat yang jelas pada
sore harinya.
Kalau ditanya apa yang
membuat bangsal postnatal tampak begitu sibuk, jawaban sebagian ibu
mengungkapkan hal yang terjadi. kejadian yang rutin dan teratur,seperti visite
dokter, program latihan, peragaan dalam memandikan bayi atau bahkan menyusui
bayi tampaknya bukan masalah. kegiatan-kegiatan yang membutuhkan curahan emosi,
seperti menghadapi tamu dan panggilan telpon dari luar, atau menulis surat
ucapan terima kasih atas pengiriman kartu ucapan selamat dan hadiah, semua ini
lah yang melelahkan ibu baru melahirkan barang kali perawat yang dapat
merasakan kesibukan ibu dalam menghadapi hal-hal semacam itu. Dapat membantunya
dengan membahas prioritas, Apakah setiap orang yang mangirim surat ucapan
selamat benar-benar memerlukan jawaban. Di samping itu, perawat harus
berhati-hati pada saat jam kunjungan untuk menjaga agar ibu tidak terlalu
lelah.
Masa nifas berkaitan dengan gangguan pola tidur, terutama segera setelah
melahirkan. 3 hari pertama dapat merupakan hari yang sulit bagi ibu akibat
penumpukan kelelahan karena persalinan dan kesulitan beristirahat karena
perineum. Nyeri perineum pasca partus berkolerasi erat dengan durasi kala II
persalinan. Rasa tidak nyaman di kandung kemih, dan perineum, serta gangguan
bayi, semuanya dapat menyebabkan kesulitan tidur, yang dapat mempengaruhi daya
ingat dan kemampuan psikomotor. Secara eoritis pola tidur kembali mendekati
normal dalam 2 / 3 minggu setelah persalinan, tetapi ibu yang menyusui
mengalami gangguan pola tidur yang lebih besar.
Yang sangat di idamkan ibu baru
adalah tidur dia tidur lebih banyak istirahat di minggu 2 dan bulan 2 pertama setelah melahirkan, bias
mencegah depresi danmemulihkan tenaganya yang terkuras habis.
Banyak orang yang mengalami sulit tidur. Orang
dewasa butuh rata - rata 7 - 8 jam untuk tidur dan semakin sedikit waktu yang dibutuhkan untuk tidur saat orangsemakin tua. Orang yang sudah tua biasanya membutuhkan 5
- 6 jam, sesekali begadang tidak mengganggu kecuali menyebabkan kelelahan esok
harinya. Gangguan tidur yang menetap sering diakibatkan stres, kegelisahan, atau
depresiyang membuat Anda torus capai, kesal, dan tak
dapat berkonsentrasi. Simpton atau gejala fisik seperti nyeri, masalah
pernafasan dan hot flush ( serangan rasapanas ) Juga beberapa
obat dapat mengganggu tidur.
Kurang istirahat Akan mempengaruhi ibu dalam beberapa hal:
1. Mengurangi jumlah AS1 yang di produksi
2. Memperlambat proses involusio uterus dan meningkatkan perdarahan
3. Menyebabkan depresi dan ketidakmampuan untuk
merawat bayi dan dirinya sendiri.
Ada beberapa hal yang dapat Anda coba lakukan untuk lebih mudah tertidur di
malam hari.
Ø
Pergi ke tempat tidur dan bangun di saat
sama setiap hari. Bahkan jika lelah jangan tidur siang.
Ø
Jangan makan makanan berat kurang dart
tiga jam sebelum pergi tidur. Hindari kopi, tch, minuman kola, alkohol dan
merokok. Jika Anda lapar, makan biskuit atau pisang. Minum segelas susu hangat
setengah jam sebelum tidur.
Ø
Lakukan hal yang membantu Anda mengatasi
kesulitan tidur ( lihat tip praktis di bawah )
Ø
Coba obat herbal yang membuat tidur
nyenyak ( lihat obat alami di bawah )
Ø
Jika Anda merasa tegang, lakukan latihan
relaksasi ( lihat relaksasi ) beberapa saat sebelum tidur. Berendamlah dalam
air hangat. Minyak lavender
Ø
Jangan makan makanan berat kurang dari
tiga jam sebelum pergi tidur. Hindari kopi, tch, minuman kola, alkohol dan
merokok. Jika Anda lapar, makan biskuit atau pisang. Minum segelas susu hangat
setengah jam sebelum tidur.
Ø
Lakukan hal yang membantu Anda mengatasi
kesulitan tidur ( lihat tip praktis di bawah )
o Mengelola tidur , coba tip berikut :
Ø Untuk Berhenti bekerja setidaknya sejam sebelum waktu tidur dan baca buku
atau dengarkan musik menenangkan. Buat ruangan tenang, redup dan sejuk.
Ø Untuk Jika tak bisa tertidur dalam 30 menit, bangun dan pergi ke ruangan
lain dan baca. Jangan menonton TV.
Ø Untuk Jika kepala anda penuh dengan tugas untuk esok harinya, taruh buku
catatan di samping tempat tidur dan catat.
DAFTAR
PUSTAKA
Suhermi. 2009. Perawatan Masa Nifas.
Yogyakarta : Fitramaya
Ambarwati, Wulandari. 2009. Asuhan
Kebidanan Nifas. Yogyakarta : Mitra Cendikia
Pinem, saroha. 2009. Kesehatan
Reproduksi dan Kontrasepsi. Jakarta : Trans Info Media
Jones, Llewellyn. 2002. Dasar-dasar
Obstetri dan Ginekologi. Jakarta : Hipokrat
Bahiyatun. 2009. Asuhan Kebidanan nifas
normal
Pusdiknakes. 2003. Asuhan Post Partum.
Saifudin. 2002. Buku Panduan Praktis
Pelayanan Maternal dan Neonatal. Jakarta : YBPSP.
Wiknjosastro, Hanifa. 2006. Ilmu
Kebidanan. Jakarta : YBPSP.
No comments:
Post a Comment